FEB UM Palembang dan FE Universitas Saburai Jalin Kerja Sama Tri Dharma Perguruan Tinggi

um-palembang.ac.id – Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah (UM) Palembang dan Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Sang Bumi Ruwai Jurai (Saburai) Kota Bandar Lampung menjalin kerja sama dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, pada Rabu (12/01/2022).

Penandatanganan kerja sama tersebut dituangkan dalam MoA yang ditandatangani Yudha Mahrom DS, S.E., M.Si., Dekan FEB UM Palembang dan Dr. Ahiruddin, S.E., M.M., Dekan FE Universitas Saburai.

Turut hadir dalam penandatanganan ini Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah (UM) Palembang dan Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Sang Bumi Ruwai Jurai (Saburai) Kota Bandar Lampung, Kaprodi, dan dosen FEB UM Palembang.

Dr. Ahiruddin, S.E., M.M., Dekan FE Universitas Saburai mengatakan kedatangannya ke FEB Universitas Muhammadiyah Palembang dalam rangka melakukan penandatanganan kerja sama yang dibentuk MoA. “Kami ingin belajar dengan FEB UM Palembang terutama dalam memenangkan hibah, utama penelitian, utamanya hibah PKKM,” ungkapnya.

Menurut dia, pihaknya ingin agar dapat diberikan bimbingan dan arahan untuk pelatihan pembuatan proposal hibah pemerintah. “Kami harus banyak belajar dan mohon bimbingan. Harapan saya dengan adanya MoA ini ke depan FE Saburai bisa memenangkan hibah,” ujarnya.

Ia juga berharap dapat menjalin kerja sama MBKM dengan FEB Universitas Muhammadiyah Palembang. “Terima kasih atas sambutannya dalam pelaksanaan implementasi kerja sama ke depannya,” imbuhnya.

Sebelumnya, Yudha Mahrom DS, S.E., M.Si., mengucapkan terima kasih atas kedatangan FE Universitas Saburai ke kampus FEB Universitas Muhammadiyah Palembang. “Kerja sama yang dilakukan diharapkan juga tidak hanya dalam MoA tapi dapat langsung diimplementasikan,” ulasnya.

Dekan juga berharap kerja sama yang terjalin dapat berjalan dengan baik. “Selama ini FEB Universitas Muhammadiyah Palembang banyak mengikuti hibah dan memenangkannya. Semoga juga dapat terus meningkat setiap tahunnya,” tambahnya.

Editor: Rianza Putra