LPPM UMPalembang Gelar Seminar Proposal Hibah Internal, Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat dan Penulisan Buku Ajar

Palembang, umpalembang.ac.id – Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Palembang (UMPalembang) menggelar Seminar Proposal Hibah Internal, Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat dan Penulisan Buku Ajar.

Kegiatan yang diikuti 37 dosen untuk Hibah Internal Buku Ajar, 45 dosen Hibah Internal Penelitian, dan 20 dosen Hibah Internal Pengabdian Pada Masyarakat ini dibuka secara resmi oleh Ketua LPPM UMPalembang Dr. Ir. Mustofa Marli Batubara, M.P., Senin (27/5/2019).

umpalembang.ac.id

Dr. Fatimah, S.E., M.Si., Dr. Ir. Mustofa Marli Batubara, M.P., Dr. Saleh Hidayat, M.Si., dan Dr. Marhani, M.T., menjadi Reviewer untuk bidang tugas Buku Ajar.

Kemudian Dr. Eng. Marwadita, S.T., M.T., Dr. Ir. Alhanannasir, M.Si., Erliza Yuniarti, S.T., M.Eng., dan Ir. Dasir, M.Si., menjadi Reviewer untuk bidang tugas Hibah Internal Pengabdian.

Sedangkan Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., Ir. Erma Yuliwati, M.T., P.hD., Dr. Sri Rahayu, S.E., M.M., Dr. Eko Ariyanto, M.Chem., Dr. Ir. Gusmiatun, M.P., dan Dr. Kgs. A. Roni, M.T., menjadi Reviewer untuk bidang tugas Hibah Internal Penelitian.

Editor: Rianza Putra