Perkuat Hubungan Kelembagaan, UM Palembang dan UMSIDA Tandatangani MoU

um-palembang.ac.id – Dalam rangka memperkuat hubungan kelembagaan, dan menghimpun dukungan dari berbagai pihak. Salah satunya dengan melakukan kerjasama dalam memperkuat eksistensi lembaga, Universitas Muhammadiyah (UM) Palembang melakukan penandatanganan MoU dengan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA), Jawa Timur.

Penandatanganan MoU kerjasama tersebut dilakukan oleh Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M., dan Rektor Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Dr. Hidayatulloh, M.Si., pada Jumat (14/1/2021) yang bertempat di Aula Gedung Terpadu UMSIDA.

Dalam nota kesepahaman tersebut, UM Palembang dan UMSIDA sepakat melakukan kerja sama dalam hal pengembangan tri dharma perguruan tinggi serta Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Serta bersinergi dalam berbagai hal, diantaranya pertukaran dosen, pengembangan akademik dan lain sebagainya untuk peningkatan kemajuan perguruan tinggi kedepannya.

Turut hadir dalam penandatanganan MoU ini, Ketua Badan Pembina Harian UM Palembang Dr. H.M. Idris, S.E., M.Si., Wakil Rektor II UM Palembang Dr. Hj. Fatimah, S.E., M.Si., Wakil Rektor III Dr. Ir. Mukhtarudin Muchsiri, M.P., dan jajaran pimpinan UMSIDA.

Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M., mengatakan, geliat kerjasama dengan berbagai instansi maupun lembaga merupakan langkah penting dan sangat strategis bagi Universitas Muhammadiyah Palembang. Terlebih dalam melakukan berbagai akselarasi program kerja dan lompatan perkembangan ke arah lebih baik, diperlukan dukungan dari berbagai pihak.

“Untuk mendukung program tersebut tidak bisa melakukan secara sendiri namun membutuhkan dukungan dari berbagai pihak. Olehnya geliat kerjasama ini menjadi instrumen penting untuk mendukung proses lompatan kemajuan tersebut,” ulasnya.

Ia juga mengapresiasi terjalinnya MoU antara UM Palembang dan UMSIDA tersebut, dan berharap implementasi MoU ini dapat segera dilakukan, agar manfaatnya dapat dirasakan oleh kedua belah pihak.

Pada kesempatan yang sama Dr. Hidayatulloh, M.Si., menyampaikan bahwa UMSIDA terus berupaya meningkatkan kerja sama dengan pemangku kepentingan untuk mengembangkan dan penerapan ilmu pengetahuan serta teknologi. Ia juga mengingatkan bahwa hubungan UM Palembang dan UMSIDA adalah kombinasi yang sangat baik dan kebutuhan bersama mengingat dalam hubungan kesamaan dalam naungan persyarikatan Muhammadiyah.

UMSIDA sangat bersyukur dengan adanya MoU dengan UM Palembang ini, menurutnya ini momentum yang sangat baik karena dengan adanya nota kesepahaman ini kedua belah pihak dapat memberikan akses yang luas untuk meningkatkan institusi kelembagaan masing-masing dalam meningkatkan skill keilmuannya.

“Kami berharap dibawah payung MoU ini, UMSIDA punya mitra untuk melaksanakan berbagai kegiatan-kegiatan yang mengarah dalam membina kerjasama antar kedua perguruan tinggi, terutama dibidang Tri Dharma Perguruan Tinggi,” tuturnya.

Diakhir sambutannya, Dr. Hidayatulloh, M.Si., juga menegaskan agar kerja sama kedepan mungkin tidak lagi selalu berorientasi kepada kerja sama yang sifatnya fisik, namun kerja sama yang sifatnya digital perlu kita dorong secara bersama-sama.

Editor: Rianza Putra