Darul Arqam Pimpinan Universitas Muhammadiyah Palembang, Penguatan Literasi Kemuhammadiyahan

um-palembang.ac.id – Darul Arqam Pimpinan Universitas Muhammadiyah Palembang, harus menjadi forum pengkondisian, peningkatan dan penguatan literasi tentang kemuhammadiyahan.

Hal tersebut disampaikan Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Selatan Prof. Dr. Romli SA, M.Ag., saat memberikan sambutan dalam acara pembukaan Darul Arqam Pimpinan Universitas Muhammadiyah Palembang.

Kegiatan yang dihelat di Hotel Airish Palembang ini, mulai 13 – 17 Rajab 1443 H/14 – 18 Februari 2022 dibuka secara resmi oleh Ketua Majelis Pendidikan Kader Pimpinan Pusat Muhammadiyah Dr. Ari Anshari, M.Ag., yang diikuti Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M., Ketua Badan Pembina Harian Dr. H.M. Idris, S.E., M.Si., Wakil Rektor, Dekan, dan Wakil Dekan.

Darul Arqam Pimpinan

Dr. Untung Cahyono, M.Hum., dan Dr. Husni Amriyanto, M.Si., serta Majelis Pendidikan Kader Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Selatan menjadi instruktur dalam Darul Arqam Pimpinan Universitas Muhammadiyah Palembang tersebut.

Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Selatan memberikan apresiasi Darul Arqam Pimpinan Universitas Muhammadiyah Palembang ini karena menjadi wadah dalam menyamakan persepsi dalam konteks pelaksanaan tugas, dan penguatan leaderaship dalam bermuhammadiyah.

Pada kesempatan yang sama, Prof. Dr. Romli SA, M.Ag., menekankan agar harus membangun sikap dan integritas pimpinan termasuk nilai istiqhomah yang ada pada pribadi pemimpin.

Darul Arqam Pimpinan

Karena menurutnya penguatan pemahaman keislaman dan kemuhammadiyahan penting ditingkatkan, sehingga menjadi kewajiban pimpinan amal usaha Muhammadiyah dalam memahami tentang keislaman dan kemuhammadiyahan.

Oleh karena itu, dalam kegiatan ini akan terjadi penguatan sinergitas antar pimpinan baik tingkat universitas maupun fakultas dalam melaksanakan tugas memimpin karena sinergitas menjadi penting dalam menjalankan amal usaha.

Darul Arqam Pimpinan

Diharapkannya, setelah pelaksanaan ini juga akan terwujudnya kader Muhammadiyah yang tangguh dalam menggerakan ideologi organisasi.

Editor: Rianza Putra