Pemprov Sumsel Serahkan Kembali 469 Mahasiswa KKN Angkatan Ke-54 Universitas Muhammadiyah Palembang

Palembang, um-palembang.ac.id – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel) yang diwakili Plt Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel, Drs. Riza Pahlevi, M.M., menyerahkan kembali 469 mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Angkatan Ke-54 Universitas Muhammadiyah Palembang. Acara penyerahan tersebut berlangsung secara virtual menggunakan aplikasi Zoom, Sabtu (29/8/2020).

Program KKN Mandiri Universitas Muhammadiyah Palembang (UMPalembang) ini dilaksanakan di rumah atau kediaman masing-masing mahasiswa, yang merupakan kali pertama dilaksanakan, sehubungan dengan terjadinya pandemi Virus Corona (Covid-19) yang masih berlangsung di Indonesia. Hal ini sekaligus sebagai bentuk kepatuhan terhadap kebijakan dan himbauan pemerintah yaitu penerapan Social Distancing dan Physical Distancing.

IMG_9848

Turut hadir dalam kegiatan ini, Wakil Rektor I UMPalembang Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., Wakil Rektor II Dr. Fatimah, S.E., M.Si., Wakil Rektor III Dr. Ir. Mukhtarudin Muchsiri, M.P., Wakil Rektor IV Dr. Antoni, M.H.I., dan Kepala LPPM Dr. Ir. Mustopa Marli Batubara, M.P.

Pada kesempatan tersebut Wakil Rektor I UMPalembang Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Sumsel atas dukungan dalam pelaksanaan KKN Mandiri Universitas Muhammadiyah Palembang tahun ini.

“Penghargaan dan apresiasi kami berikan kepada mahasiswa, atas kesuksesan kegiatan KKN Mandiri, walaupun banyak keterbatasan yang dapat dilakukan selama menjalani proses KKN Mandiri di daerah masing-masing, dan KKN ini menjadi bagian sedikit dari proses penambahan ilmu pengetahuan” ulasnya.

um-palembang.ac.id

Plt Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel, Drs. Riza Pahlevi, M.M., mengucapkan selamat dan sukses kepada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang yang telah menyelesaikan program KKN mandiri di tempat tinggal masing-masing. Banyak hal-hal positif yang didapat selama KKN ini, diharapkan terus dikembangkan bahkan jika dimungkinkan untuk menjadi bahan riset mahasiswa.

“Kami berharap peran Universitas Muhammadiyah Palembang dapat terus berkontribusi bagi Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, dalam rangka mendukung visi “Sumsel Maju Untuk Semua”  dan kami selalu mendukung penyelenggaraan KKN periode mendatang” tambahnya.

Editor: Rianza Putra